Scroll untuk baca artikel
Example 300x300
Example floating
Example floating
Headline

Bawa Gorontalo Raih Penghargaan di Pon XX Papua, 2 Putra Putri Pohuwato Diberi Bonus

×

Bawa Gorontalo Raih Penghargaan di Pon XX Papua, 2 Putra Putri Pohuwato Diberi Bonus

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com, Pohuwato– Dua atlet yang mengharumkan nama Gorontalo di kanca Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua asal Kabupaten Pohuwato yakni Jelki Ladada dan Silvana Lamanda mendapatkan bonus dari Pemerintah Kabupaten Pohuwato.

Pemerintah memberikan bonus sebesar Rp 65.000.000,. kepada Jelki Ladada, atlet Takraw sebagai peraih medali emas. Sementara Rp 35.000.000,. diberikan kepada Silvana Lamanda sebagai atlet Taekwondo peraih medali perak.

Diketahui Jelki merupakan siswa asal Mts Molosifat Utara. Jekli bersama teman-temannya tim takraw dari Gorontalo berhasil menundukkan Jawa Tengah pada puncak akhir pertandingan atau final hingga meraih medali emas.

Tidak hanya Jelki dan Silvana, Pemerintah Pohuwato juga memberikan bonus kepada asisten pelatih Taekwondo dan pelatih Takraw.

“Kami sangat berbahagia dan sangat bangga. Sejak Pohuwato berdiri, hampir di seluruh cabang olahraga baru tahun ini di 2021 dengan diselenggarakannya PON ke XX di Papua baru Pohuwato mendapatkan satu raihan prestasi yang sangat membanggakan Provinsi Gorontalo wabil khusus Kabupaten Pohuwato,” ungkap Bupati Pohuwato, Saipul Mbuinga usai memberikan bonus, 25 Oktober 2021.

Ia juga menuturkan, Pemerintah akan lebih memperhatikan kedua atlet asal Pohuwato yang telah membawa nama baik Gorontalo di kanca nasional itu.

“Jelki harus mampu melahirkan banyak Jelki Jelki lainnya lagi, agar nanti PON berikut akan hadir petakraw-petakraw yang mewakili Provinsi Gorontalo yang keseluruhannya, ketiga-tiganya itu berasal dari Kabupaten Pohuwato,” tandasnya.

Penulis: Surdin
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.Example 300x300
Example 120x600